BREAKING NEWS
Categories
  • Daerah
  • Hukrim
  • Majene
  • Mamasa
  • Mamuju
  • Mamuju Tengah
  • Nasional
  • Pasangkayu
  • Polewali Mandar
  • Politik
  • DPRD Pasangkayu Rapat Paripurna Mendengar Pandangan Fraksi

    Jan 22 2025

    DPRD Pasangkayu gelar rapat paripurna.(F/Humas)

    PASANGKAYU, indigonews | Wakil Bupati Pasangkayu, Yaumil Herny menghadiri rapat paripurna bersama anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasangkayu, dengan agenda pandangan umum fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Pasangkayu, terhadap tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) dari Bupati Pasangkayu kepada DPRD.

    Ke tiga ranperda itu, yakni tentang air limbah domestik, tata cara penyelenggaraan cadangan Pangan, serta tentang Perubahan Perda nomor 10 tahun 2016 tentang perangkat daerah.

    Selain itu, rapat ini juga membahas satu ranperda inisiatif DPRD, yakni ranperda tentang jaminan kesehatan daerah.

    Kegiatan ini berlangsung di ruang paripurna DPRD Pasangkayu, Jl Abdul Muis, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu Sulawesi Barat (Sulbar), Selasa (21/1/2025).

    Rapat paripurna ini diikuti oleh sejumlah anggota DPRD Pasangkayu, Sekretaris Daerah, Moh Zain Machmoed, serta turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda dan OPD Kabupaten Pasangkayu.

    Wakil ketua DPRD Pasangkayu, Putu Suwardana memimpin jalannya rapat paripurna kali ini.

    Dalam rapat tersebut, masing-masing perwakilan lima fraksi DPRD Pasangkayu memberikan pandangannya, dan disaksikan oleh wakil bupati Pasangkayu.

    Fraksi Golkar, PDIP, Nasdem Gerindra dan PAN, menyatakan setuju terhadap Raperda yang diajukan oleh Bupati Pasangkayu, untuk dibahas lebih lanjut dan disesuaikan dengan kondisi saat ini.

    Sementara itu, wakil Bupati Pasangkayu Herny Agus, menanggapi Raperda inisiatif DPRD tentang jaminan kesehatan daerah.

    Dia juga menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya, atas masukkan yang diberikan fraksi-fraksi DPRD Pasangkayu, terkait dengan materi Rapat Paripurna hari ini.

    “Tentunya kami dari pihak pemerintah akan menyikapi serius masukan dan kritikan dari anggota DPRD tersebut, sebagai penyempurnaan Ranperda,” ujar Herny, dalam sambutannya.

    Lebih lanjut, wakil Bupati Pasangkayu juga menyampaikan jawaban dari Bupati atas pandangan umum fraksi-fraksi DPRD, yang akan diserahkan secara tertulis kepada DPRD setelah rapat paripurna selesai.

    “Selain pandangan umum terhadap 3 Ranperda yang telah diserahkan kepada pemerintah daerah, kami dari pihak pemerintah daerah juga akan memberikan pandangan umum terhadap Ranperda inisiatif DPRD itu,”, tambahnya.

    Pewarta indigonews : Wahyu Ananda

     

    Komentar disini :
    Share to

    Related News

    Hambat Investasi, Kadin Sulbar Protes Pe...

    by Apr 24 2025

    MAMUJU, indigonews | Pasca penangkapan 3 warga asing oleh Imigrasi Mamuju Provinsi Sulbar, yang tak ...

    Pihak Perusahaan Kecewa, 3 Warga Asing M...

    by Apr 24 2025

    MAMUJU,indigonews | Perusahaan PT. Global Santosa Maritim yang mengelola tambang pasir di sungai Lar...

    3 Warga Asing Diamankan Keimigrasian Sul...

    by Apr 24 2025

    MAMUJU, indigonews | Tim pengawasan warga asing pada kantor Imigrasi Kelas II Mamuju, Sulawesi Barat...

    Soal Janjinya Ditagih Warga Pulau Karamp...

    by Apr 23 2025

    MAMUJU, indigonews | Menanggapi tuntutan massa aksi asal Pulau Karampuang Kabupaten Mamuju, yang men...

    Kecewa, Seorang Anggota DPRD Mamuju Muha...

    by Apr 23 2025

    MAMUJU, Indigonews | Seorang politisi Demokrat yang juga sebagai anggota DPRD Kabupaten Mamuju berna...

    Salim S Mengga Ingatkan Pentingnya Amana...

    by Apr 20 2025

    Pasangkayu, IndigoNews| Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Salim S Mengga, menghadiri acara dzikir dan d...

    No comments yet.

    Silahkan tulis komentar anda.

    Your email will not be published. Fields marked with an asterisk (*) must be filled.

    *

    *

    Other News

    Seorang Guru di Mamuju Dipolisikan


    MAMUJU, IndigoNews | Seorang wali dari  murid Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat (Sulbar), melaporkan dug...

    03 Feb 2025

    BPD Dikritik Tidak Berfungsi, Warga Desa Sanjan...


    MATENG, indigonews | Usai melakukan protes terhadap Pemerintah Desa Sanjango yang tidak memperhatikan pembangunan infrastruktur jalan dalam desa...

    17 Mar 2025

    Putusan 3 Tahun Terdakwa Ijazah Palsu Haris Sin...


    MAMUJU,indigonews | Putusan Hakim Pengadilan Tinggi ( PT ) Sulbar, yang membatalkan putusan Hakim Pengadilan Negeri (PN) Mamuju terhadap terdakw...

    08 Jan 2025

    Bahas Evaluasi Kinerja 2024, Pemprov Sulbar Ada...


    MAMUJU, IndigoNews |  Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar rapat internal di gedung Graha Sandeq, kompleks kantor Gu...

    19 Nov 2024

    Pj Gubernur Sulbar Pastikan Harga Pangan dan El...


    MAMUJU, IndigoNews |  Penjabat Gubernur Sulawesi Barat Bahtiar Baharuddin melakukan pemantauan di Pasar Lama Mamuju, Kamis 9 Januari 2025. Turu...

    09 Jan 2025
    back to top