IndigoNews • Nov 13 2024
Debat ini dilaksanakan di Ballroom Hotel & Convention Maleo Mamuju. (F/Wahyu indigo)
MAMUJU, indigonews | Acara debat ke-2 calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Barat ( Sulbar ) oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulbar, terbilang sukses. Rabu Malam, tanggal 13 November 2024. Seperti sebelumnya debat dimulai pada pukul 20:00 WITA.
Pada Debat kedua ini mengangkat tema ” Tata Kelola Pemerintahan dan Reformasi Birokrasi”. Debat ini dilaksanakan di Ballroom Hotel & Convention Maleo Mamuju.
Pantauan wartawan indigonews.co.id, terkait pengamanan pada Debat kedua ini dilakukan oleh pihak kepolisian dilakukan dengan ketat. Melakukan pengecekan barang bawaan dan Id card yang dimiliki oleh para tamu dan pendukung paslon.
Ketua KPU Provinsi Sulawesi Barat Said Usman Umar dalam pesannya sebelum dimulai acara debat, memohon kepada segenap pendukung untuk memiliki sikap cinta akan kedamaian,kesantunan menjaga situasi yang adem, nyaman dan santai pada proses debat. Said Usman juga mengingatkan kepada LO para paslon untuk menjaga kegiatan ini berjalan lancar.
” Kami ingatkan bahwa ini adalah kegiatan kita bersama, kita jaga bersama agar kegiatan ini berjalan dengan lancar ” ungkap Usman said dalam sambutannya.
Dalam debat ini mempertemukan paslon pasangan nomor urut 1 Andi Ibrahim Masdar dan Asnuddin , nomor urut 2 pasangan Ali Baal Masdar (ABM) dan Arwan Aras, pasangan nomor urut 3 Suhardi Duka (SDK) dan Salim, dan nomor urut 4 pasangan Prof Husain Syam (PHS) dan Enny Anggraeni Anwar.
Tidak seperti debat sebelumnya, pada debat kali ini masing-masing paslon saling memberikan sanggahan terhadap jawaban jadi paslon lawan. Para paslon saling memberikan pertanyaan yang berbobot dan berisi kepada paslon lawan.
Suasana ruang debat penuh riuh antar pendukung saling menyemangati paslon masing-masing dengan meneriakkan yel-yel khas. Suasana tambah riuh saat break debat para pendukung paslon saling menerikkan nama dukungannya, bahkan ada beberapa dari pendukung yang naik ke atas kursi.
Debat kali ini dipimpin oleh moderator Zainal Arifin Mochtar seorang dosen Hukum Tata Negara Kampus UGM dan Indri Wijaya seorang Mc Moderator dari Makassar.
Pewarta indigonews : Wahyu Ananda
MAMUJU,indigonews | Warga yang bermukim di jalan Martadinata arah ke kantor Gubernur Sulbar, termasu...
Mamuju,IndigoNews | Seorang pria bernama Medison (40), warga Dusun Salumanapo, Desa Keang, Kecamatan...
Mamuju, IndigoNews | Seorang karyawan PT Rekind Daya Mamuju (PLTU Belang-Belang) meninggal dunia aki...
Mamuju, IndigoNews | Kepala Dinas Kominfo Sulbar, Mustari Mula menerima kunjungan kerja dan silatura...
Sulbar, IndigoNews | Inspektur Jenderal Polisi Adang Ginanjar Kapolda Sulawesi Barat, memimpin A...
MAMUJU, IndigoNews | Penyidik Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polresta Mamuju menetapkan seo...
JAKARTA, indigonews | Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat terdapat lima provinsi yang mengalami deflasi indeks harga konsumen atau IHK pada Nov...
JAKARTA, indigonews | Kejaksaan Agung (Kejagung) menetapkan ibu dari terdakwa Ronald Tannur (RT) yang berinisial MW (Meirizka Widjaja) menjadi t...
MAMUJU,indigonews | Seorang Ustadz di Pesantren At Tanwir Muhammadiyah Mamuju, bernama Taufik, mendapat bogem mentah dari seorang pria yang tak ...
SLEMAN, Yogyakarta | DPRD Kabupaten Pasangkayu melalui Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda), melakukan kunjungan kerja ( Kunker ) ke ...
MAJENE, indigonews | Pasca kecelakaan lalu lintas terjadi di wilayah hukum Polres Majene, tepatnya di Jalan Poros Majene Mamuju Km 89, Kelurahan...
No comments yet.